وَالْعَصْرِ (1) إِنَّ الْإِنْسَانَ لَفِي خُسْرٍ (2) إِلَّا الَّذِينَ آَمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ 

Demi masa. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran.” (QS. Al ‘Ashr: 1-3).


You are viewing 1 post with the tag ikhlas

Nilai-Nilai NP dan Arti Sebuah Keikhlasan

Awwb,

Sobat NP ysh,

Baru bincang-bincang tadi dengan seorang sahabat .., dan agak tergelitik dan termenung juga, apa arti ke-ikhlasan itu dalam perjuangan (baca: dalam berwirausaha ala NP), saya pribadi belum siap menjabarkan-nya, karena masih dalam pencarian makna ikhlas itu jika diterapkan seperti apa ..?

Terkait dengan perbincangan yg masih menyangkut ikhlas, akhirnya diputuskan untuk menambah 1 dari nilai-nilai NP, yg tidak lain adalah kata-kata yg sering kita dengar sejak kecil, yg ditambahkan adalah komponen zuhud, karena role model yg dijadikan NP salah satunya adalah cucu nya Khalifah Umar bin Khattab, Umar bin Abdul Aziz

Nilai-Nilai NP

  • 1. Siddiq (Jujur)
  • 2. Amanah (Dapat Dipercaya)
  • 3. Tabligh (Komunikatif)
  • 4. Fathonah (Cerdas)
  • 5. Zuhud

Selain itu terdapat perubahan pada visi dan misi, sudah beberapa bulan yg lalu, tapi belum pernah saya posting ke milis ini saya pikir.

Visi

  • 1. Membumikan Al-Qur'an
     
  • 2. Mewujudkan indonesia yang lebih agamis, beradab, dan menempatkan hari kemudian sebagai prioritas pertama dengan tidak mengabaikan ilmu pengetahuan dan teknologi
  • 3. Berantas kemiskinan, baik kemiskinan rohani maupun duniawi
     
  • 4. Mengharmoniskan hubungan ABG+C (Academician, Business, Government and Community)


Misi 2011-2012 (Our First Step : Pasar Rebo)

  • 1. Membantu seluruh pendidikan dasar, menengah pertama, dan menengah atas ter-link ke industri, khusus nya wilayah Kecamatan Pasar Rebo
     
  • 2. Memiliki lini usaha mandiri dalam menjalankan kegiatan operasional sehari-hari
     
  • 3. Membantu anak-anak usia sekolah yang terpaksa harus menjadi anak jalanan, karena himpitan ekonomi
     
  • 4. Membumikan riset-riset yang dilakukan oleh peneliti, khususnya peneliti bumi pertiwi, Indonesia (Tahap 1)

Misi poin 4 yang pada awal nya merupakan bagian dari Visi, kita jadikan Misi, karena saya pikir lebih baik seperti itu .. :), karena Visi poin 4 lebih mencakup banyak hal, dan Misi poin 4 ini merupakan salah satu implementasi visi poin 4.

Visi pun ditambahkan, no 1, membumikan Al-Qur'an, karena ini adalah pegangan utama NP.

Garuda di tangan ku, Al-Qur'an di dadaku ...

Sekian ..

Selamat menikmati kesyahduan di malam-malam terakhir di bulan yg penuh kemuliaan ini ...

Sumber : Milis Komunitas NP

Tags: ikhlas, koperasi